Cara Membuat Ayam Rica-Rica Lezat Untuk Buka Puasa

Nusantara memang dikenal sebagai salah satu negara yang memiliki banyak jenis makanan lezat dan menggoda selera. Di setiap daerah atau kota di Indonesia memiliki makanan khas dari daerahnya masing-masing. Salah satunya yaitu, ayam rica-rica yang merupakan makanan khas dari Manado.

Cara Membuat Ayam Rica Rica
Ya, mungkin Anda sudah tidak asing lagi mendengar ayam rica-rica. Pasti Anda penasaran kan? Simak selanjutnya yah.

Apa itu Ayam Rica-Rica?

Ayam Rica-Rica adalah salah satu jenis makanan khas yang berasal dari Manado, Sulawesi Utara. Kata rica berasal dari bahasa Manado yang berarti "pedas" atau "cabai".

Ayam rica-rica terkenal dengan rasanya yang pedas dan bumbunya yang gurih dan lezat. Komposisi bumbu dari rempah-rempah khas Nusantara akan membuat ayam rica-rica semakin enak. Tanpa berlama-lama, Yuk simak baik-baik resep dan langkah membuat ayam rica-rica lezat dan gurih.

Baca Juga : Cara Membuat Cilok Gurih Saus Kacang

Berikuta Cara Membuat Ayam Rica-Rica Lezat Untuk Buka Puasa 

Bahan Membuat Ayam Rica-Rica :

- 1 kg daging ayam (potong-potong sesuai selera, cuci hingga bersih, kemudian goreng setengah - matang)
- Air secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- 3 batang daun serai yang sudah di geprek
- 5 lembar daun jeruk
- 5 cm lengkuas yang sudah di geprek
- 5 cm jahe yang sudah di geprek
Bahan Bumbu Halus Ayam Rica-Rica :

- Garam secukupnya
- Kaldu ayam bubuk secukupnya
- Gula secukupnya
- 25 cabai rawit
- 5 buah cabai merah besar dan buanglah isi cabenya
- 5 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah

Cara Membuat Ayam Rica-Rica :
  1. Haluskan semua bumbu terlebih dahulu.
  2. Tusmis bumbu hingga berbau harum
  3. Masukkan potongan daging ayam ke dalam bumbu dan tambahkan sedikit air agar tidak gosong. Aduk hingga rata.
  4. Tambahkan juga daun jeruk, lengkuas, batang serai, dan jahe agar sedap dan harum.
  5. Masaklah dengan bara api kecil hingga bumbu meresap ke dalam daging ayam dan semua bahan matang.
  6. Bila bumbu dirasa sudah meresap dan daging ayam matang, segera angkat ayam rica-rica bumbu pedas. Paling cocok di sajikan dengan nasi putih hangat.
Gimana? tidak sulit kan membuatnya. Anda bisa mengurangi cabe sesuai selera, bagi Anda yang tidak suka terlalu pedas, bisa menambahkan kecap atau gula jawa pada saat memasak ayam. Kami juga menyarankan untuk memilih ayam kampung yang tekstur dagingnya empuk dan garing bila di goreng. Di coba yuk, untuk menu berbuka puasa kalian agar lebih berselera. Selamat mencoba.

Loading...
Loading...
Previous
Next Post »
Loading...